Ternate, KoranMalut.Co.Id - Innalilahi Wainnailaihi Raji'un, telah berpulang ke Rahmatullah mantan Gubernur Maluku Utara bapak KH Abdul ...
Ternate, KoranMalut.Co.Id - Innalilahi Wainnailaihi Raji'un, telah berpulang ke Rahmatullah mantan Gubernur Maluku Utara bapak KH Abdul Gani Kasuba Lc. telah meninggal dunia pada malam Qunut Ramadhan. Jumat, (14/3/2025)
Pada malam yang spesial ini, Kyai H. Abdul Gani Kasuba menghembuskan nafas terakhirnya pada pukul 19:54 waktu setempat di Rumah Sakit Umum Daerah Chasan Boesori Ternate.
Mantan Gubernur Maluku Utara lebih Dikenal oleh masyarakat sebagai pendakwah, Kyai H. Abdul Gani Kasuba, perna menjabat sebagai gubernur Maluku Utara selama dua periode.
KH. Abdul Gani Kasuba diketahui menderita penyakit jantung dan menjalani perawatan yang cukup lama di Ruangan ICU Rumah Sakit Umum Daerah Chasan Boesori Ternate. sebelum beliau menghadap sang khalik atau sang pencipta.
Alquran, Surat Al-Ankabut, Ayat 57 ini menjadi pengingat bagi kita semua sebagai makhluk hidup yang ada di dunia ini bahwa suatu hari pasti akan merasakan mati. Jika sudah tiba waktunya untuk menghadap sang khaliq, maka tidak ada seorangpun yang bisa memundurkannya sedetikpun.
Turut berduka cita. Semoga almarhum husnul khatimah dan mendapat tempat yang terbaik di sisi Allah SWT.*"(ul).
Tidak ada komentar