Morotai, KoranMalut.Co.Id - Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Morotai melaksanakan kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama, pembagian ...
Morotai, KoranMalut.Co.Id - Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Morotai melaksanakan kegiatan berbagi takjil dan buka puasa bersama, pembagian takjil dilaksanakan di depan Polres Pulau Morotai dan berbuka Puasa di taman kota Daruba, Selasa (11/3/2025).
Kepala SLB Negeri Morotai Nilla Timbuleng mengatakan Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan yang maha Esa, berakhlak mulia, sikap berbagi dalam keterbatasan, serta sikap toleransi. Anak-anak muslim dan non muslim bersama dalam berbagai kegiatan, bersatu dalam perbedaan. Inilah indahnya perbedaan. Anak-anak istimewa kami menjadi inspirasi bagi semua orang utk saling menyayangi satu dengan yg lainnya. Kegiatan ini berkat kerja sama para guru dan orang tua. Disability is not Inability
Lanjut Sesuai program dinas pendidikan Provinsi Maluku Utara, di bulan ramadhan yaitu kegiatan pesantren Ramadhan dan kegiatan kerohanian tanggal 11-13 maret 2025. Kegiatan tersebut tadi dibuka oleh Ibu gubernur Maluku Utara secara virtual dan wakil gubernur Maluku Utara yang hadir langsung pada kegiatan yg dipusatkan di masjid raya sofifi.
Sore ini Anak-anak dan guru-guru melaksanakan kegiatan berbagi takjil dilaksanakan di depan polres pulau Morotai. Dilanjutkan kegiatan buka puasa bersama yang dilaksanakan di taman kota daruba.
“Besar harapan kegiatan berbagi ini dapat kami laksanakan setiap tahun di bulan suci Ramadhan agar peserta didik memahami mengenai indahnya berbagi,” kata Nilla.
Acara dilanjutkan dengan mendengarkan tausiah, buka puasa bersama Kehadiran para orang tua, guru, dan masyarakat sekitar turut memperkuat ikatan kebersamaan dalam momen berbagi dan berbuka puasa ini.**(oje).
Tidak ada komentar