KoranMalut.Co.Id - Puluhan Ribu masyarakat Pulau Morotai sangat antusias sambut kedatangan Calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus yang baka...
KoranMalut.Co.Id - Puluhan Ribu masyarakat Pulau Morotai sangat antusias sambut kedatangan Calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus yang bakal berkampanye dan didampingi Calon Bupati Rusli-Rio.
Agenda Kampanye Terbuka yang di gelar di Kecamatan Pulau Morotai Timur itu dihadiri puluhan ribu masyarakat yang bersorahkan AM-SAH Gubernur Malut dan Rusli-Rio Bupati Pulau Morotai.
Antusiasme dan semangat yang penuh harapan untuk menjemput kepemimpinan baru tahun 2024 terlihat ketika puluhan ribu masyarakat padati area kampanye di Lapangan Desa Sangou, Kecamatan Morotai Timur, Pulau Morotai, Provinsi Maluku Utara.
Lautan manusia yang padati area AM-SAH itu terpantau sejak soreh, hanya untuk menunggu kedatangan Calon Gubernur Aliong Mus yang tiba sekitar pukul 21.35 WIT, Jumat (1/11/2024) dini malam.
Di kesempatan tersebut, Fadli Djaguna selaku Ketua Bravo 24 Pulau Morotai menyampaikan orasi politiknya dengan menyebutkan bahwa Pulau Morotai selama 15 tahun ini selalu diambang kemiskinan dan ketertinggalan.
Bakan kata Fadli, kurang lebih 14 ribu masyarakat Pulau Morotai terpaksa harus keluar daerah karena di Morotai pemerintah tidak pernah membuka dan berupaya menciptakan lapangan kerja.
"Kurang lebih 14 ribu masyarakat kita keluar dan tinggalkan daerah Pulau Morotai karena di Morotai tidak ada lapangan kerja, pemerintah juga tidak berkontribusi apapun soal itu," ucap Fadli Djaguna.
Dikatakan, Aliong Mus dan Ketua DPD Golkar Malut, Alien Mus yang juga Anggota DPR RI telah berkontribusi besar terhadap Paslon Rusli-Rio dengan memberikan Golkar kepada kedunya untuk maju bertarung pada pilkada Pulau Morotai.
"Mereka punya kontribusi besar, mereka diberikan partai Golkar kepada Rusli-Rio untuk maju bertarung pada Pilkada Morotai," kata Fadli.
"Mereka juga punya program unggulan yang punya kesamaan dengan Rusli-Rio sehingga seluruh pendukung Rusli-Rio di Morotai wajib untuk menangkan Aliong Mus dan Sahril Thahir sebagai Gubernur Maluku Utara," sambung Fadli Djaguna.
Sementara itu, Rusli Sibua menyampaikan bahwa Calon Gubernur Maluku Utara, Aliong Mus juga memiliki program yang sangat selaras dengan kepentingan masyarakat dan kemajuan daerah.
"Program 100 miliar yang bakal dialokasikan per Kebupaten/kota untuk kemajuan daerah dan kuga kesejahteraan masyarakat yang merata," tukasnya.
Calon Bupati Pula Morotai, Ruli Sibua menerangkan bahwa saa ini Pula Morotai sudah harus bangkit dan bersatu demi kemajuan daerah yang selama ini tidak perhatikan oleh Pemerintah.
Selain itu, Calon Gubernur, Aliong Mus dihadapan puluhan ribu masyarakat Pulau Morotai menyampaikan bahwa Maluku Utara saat ini mempunyai anggaran sekitar 37 Triliun.
"Dari 37 Triliun itu hingga saat ini masih banyak sejumlah daerah-daerah yang ada di Provinsi Maluku Utara belum ada kemajuan. Padahal kita punya anggaran yang begitu besar," ujar Aliong Mus sembari diteriaki nomor urut 2 Lantik.
Aliong juga memaparkan sejumlah program unggulan yang bakal diprioritaskan jika AM-SAH terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara.
Program unggulan yang disampaikan Aliong Mus yakni, Pendidikan Gratis, Kesehatan Gratis dan pembangunan yang secara merata serta kemajuan daerah untuk 5 Tahun kedepan.
Aliong mengisahkan bahwa secara fakta, banyak adik-adik, anak-anak masyarakat di Maluku Utara yang putus sekolah apalagi hingga ke jenjang perguruan tinggi.
"Maka dari itu, saya dan Sahril Thahir mengusung Visi dan Misi pendidikan Gratis serta kesehatan gratis," tuturnya.
Ia menyebutkan bahwa program mengalokasikan 100 miliar itu untuk dibagikan yaitu untuk pendidikan gratis dan kesehatan gratis serta untuk pembangunan.
"Kenapa begitu, karena kita di Maluku Utara ini sangat kaya, olehnya itu melalui alokasi anggaran 100 miliar per tahun untuk kabupaten kota kita akan menyekolahkan anak-anak per kabupaten 20 orang sekolah kedokteran," pungkasnya. **(Red/tim).
Tidak ada komentar