Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

4 Tahun Minyak Solar Tidak Masuk Jailolo, DPRD Bakal Surati SPBU

Jailolo, KoranMalut.Co.Id - Organda (Organisasi Angkutan Darat) Khusus Angkutan Umum (Penumpang), Mengeluhkan Kelangkaan Minyak Jenis Solar...


Jailolo, KoranMalut.Co.Id - Organda (Organisasi Angkutan Darat) Khusus Angkutan Umum (Penumpang), Mengeluhkan Kelangkaan Minyak Jenis Solar di SPBU (Stasiun Bahan Bakar Minyak) Jailolo.

Diketahui Kelangkaan minyak tersebut suda berlangsung 4 tahun, untuk itu mereka meminta ada perhatian dari pemerintah setempat.

PLT Organda Angkutan Umum, Sukarman Hi. Ali, mengatakan, kelangkaan minyak solar itu suda berlangsung 4 tahun dan tentunya sangat berpengaruh jasa transportasi angkutan umum saat melakukan aktifitas kesana kemari atau memuat penumpang.

"Kalau/jika minya tidak ada ini Torang/kita susah untuk mencari uang untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga sehari-hari jadi Torang harap ada perhatian pemerintah maupun DPRD," ujar pria yang akrab disapa Ko an, di kantor DPRD, Senin (15/7/2024).

Dikatakan, saya menyampaikan ini bukan atas dasar kepentingan politik tetapi ini keluhan yang keluar langsung dari kalbi saya yang mewakili teman-teman sebab mereka juga merasakan masalah yang sama.

Wakil Ketua 1 DPRD Halmahera Barat, Joko Ahadi saat menanggapi keluhan tersebut ia mengemukakan, masalah ini kami DPRD baru mengetahui untuk itu dalam waktu dekat kami akan memanggil pihak SPBU untuk mempertanyakan penyebab kelangkaan minyak jenis solar.

"Jika ada oknum-oknum tertentu yang menghambat kelangkaan minyak masuk di SPBU jailolo kami tidak tinggal diam kami akan menyelesaikan sesuai aturan," pungkasnya.(Riko).

Tidak ada komentar