KoranMalut.Co Id - Pada tahun 2024 ini, BPDAS Ake Malamo Maluku Utara mendapatkan kegiatan pembuatan Kebun Bibit Rakyat (KBR) sebanyak 18 pa...
KoranMalut.Co Id - Pada tahun 2024 ini, BPDAS Ake Malamo Maluku Utara mendapatkan kegiatan pembuatan Kebun Bibit Rakyat (KBR) sebanyak 18 paket. Berdasarkan target kegiatan KBR tersebut, BPDAS Ake Malamo melakukan sosialisasi terkait KBR pada masyarakat Kab. Kepulauan Sula, penjelasan Muh. Ansar, S.Hut., M.Si
Kepala Seksi Penguatan Kelembagaan DASBPDAS Ake Malamo. Pada sosialisasikan tersebut masyarakat Sula sangat antusias terhadap kegiatan KBR ini sehingga terdapat 17 kelompok yang mengusulkan proposal KBR ke BPDAS Ake Malamo, hasil verifikasi administrasi dan teknis ditetapkan 15 Kelompok dinyatakan layak sebagai pelaksana KBR 2024.
Oleh karena itu, pada hari ini dilaksanakan Bimbingan Teknis & Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama antara BPDAS Ake Malamo, Kementerian Lingkungan Hidup & Kehutan RI dengan 15 kelompok Kebun Bibit Rakyat (KBR), program aspirasi mitra komisi IV DPR RI kegiatan tersebut laksanakan di Aula Istana Daerah (Isda) Kab. Kepulauan Sula, 23/03/2024.
Setelah penandatanganan kerjasama selanjutnya dilakukan bimbingan teknis pembuatan KBR, bimbingan pembuatan laporan kegiatan dan laporan keuangan.
KBR ini diharapkan menjadi pemersatu masyarakat, meningkatkan keterampilan masyarakat dalam membuat bibit, meningkatkan ekonomi masyarakat dan meningkatkan pula ibadah/amal buat masyarakat sebagaimana HR Bukhori, Muslim dan zat Tarmizi “tiada seorang muslim yang menanam pohon atau menebar bibit tanaman, lalu (hasilnya) dimakan burung atau manusia, maka bernilai sedekah bagi penanamnya”. Untuk itu jangan berhenti menanam, ayo menanam untuk masa depan anak-anak cucu kita.**(red)
Tidak ada komentar