Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Bupati Halmahera Barat imbau Warga Menjaga Pemilu Damai dan Bermartabat

Jailolo, KoranMalut.Co.Id - Bupati Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Provinsi Maluku Utara (Malut), James Uang, menghimbau kepada warga ka...


Jailolo, KoranMalut.Co.Id - Bupati Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Provinsi Maluku Utara (Malut), James Uang, menghimbau kepada warga kabupaten halmahera barat Pada Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 Untuk menjaga pemilu damai dan Bermartabat.

Hal ini karena pemilu adalah Pilar utama untuk membangun negara demokratis, dan Partisipatif serta sikap yang bertanggung jawab dari setiap warga sangatlah penting.

Bupati Halmahera Barat, James Uang, melalui Kabag Humas Halmahera Barat, Ramli Naser, mengatakan dengan mendekati pemilihan umum 14 februari tahun 2024 adalah tanggung jawab kita semua untuk memastikan bahwa proses demokrasi berjalan dengan damai, adil dan transparan.

"Karena pemilu adalah pilar utama dalam membangun negara demokratis, dan partisipatif aktif serta sikap yang bertanggung jawab dari setiap warga sangatlah penting," ujarnya kepada koranmalut, di Ruang Kerjanya, Senin, (12/2/2024).

Ramli mengatakan melanjutkan penyampaian bupati, dalam menghadapi pemilu di Halmahera Barat, mari kita tunjukan kepada dunia bahwa kita adalah masyarakat yang dewasa toleran dan beradab. "mari kita ingatkan diri kita sendiri dan sesama bahwa perdamaian adalah aset yang berharga bagi kemajuan daerah kita," papar kabag humas.

"Saya mengajak saudara-saudara sesuai batasan kewenangan dan urusan bidang masing-masing untuk memastikan pemilu damai dan bermartabat," ucapnya.

Sebagai warga Halmahera Barat, mari kita jadikan pemilu ini sebagai momentum untuk memperkuat persatuan, keadilan dan demokrasi. Dengan berbuat baik dan menjaga kedamaian, kita akan membuktikan kepada dunia bahwa kita adalah masyarakat yang matang dan sejahtera.**(riko).

Tidak ada komentar