Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Iskandar Dabi Dabi Resmi Menjabat Dirut PDAM Halut

TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Halmahera Utara (Halut) resmi berganti, Bupati Halut Ir. Frans Manery...


TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Halmahera Utara (Halut) resmi berganti, Bupati Halut Ir. Frans Manery menunjuk Iskandar Dabi Dabi untuk menggantikan Mahmud Asagaf yang sudah menjabat selama 2,5 tahun semenjak tahun 2021 sampai 2024. 

Serah Terima Jabatan (Sertijab) Direktur PDAM ini berlangsung di kantor Bupati Halut ruang rapat Fredi Tjandua pada Rabu (24/1) sekitar pukul 15.30 Wit, Sertijab ini dipimpin langsung oleh Sekda Halut Erasmus J. Papilaya. Sebelumnya Iskandar Dabi Dabi menjabat sebagai Dewan Pengawas (Dewas) PDAM Halut.

Pejabat Sementara (Pjs) Dirut PDAM Halut Iskandar Dabi Dabi mengatakan, bahwa dirinya mengucapkan banyak terima kasi kepada Bupati Halut karena sudah mempercayai dirinya, selama beberapa bulan kedepan ini dirinya akan membangun komunikasi yang baik dengan sejumlah pegawai yang ada di PDAM.

"Saya juga akan membangun komunikasi dengan Dirut lama, karena banyak hal yang harus kita bicarakan, kedepan ini saya akan memperbaiki beberapa masalah yang belum selesai, terutama soal tunggakan pelanggan,"jelasnya.

Amanah yang diberikan ini lanjutnya, akan dijalankan oleh dirinya dengan baik, manajemen yang ada di PDAM ini harus diperbaiki, karena masih banyak pelanggan yang belum melunasi iuran, sehingga ini yang menjadi penyebab tumpukan utang yang ada saat ini.

"Sesuai dengan regulasi yang ada di PDAM ini, kami akan tegaskan terhadap pelanggan, terutama yang belum melunasi hutang iuran, pihaknya akan memutuskan meteran air jika pelanggan tidak mau koperatif,"tegasnya.

"Kami memberikan waktu terhadap pelanggan yang iurannya sudah mencapai jutaan, harus membayar 50 persen dari tunggakan, jika tidak maka petugas akan memutuskan saluran air,"sambungnya.

Sementara mantan Dirut PDAM Halut Mahmud Asagaf menuturkan, bahwa pihaknya baru mengetahui secara mendadak hari ini ada pergantian sekaligus Sertijab Dirut PDAM Halut, dirinya tetap menerima dengan lapang dada soal pergantian ini.

"Jabatan ini hanya amanah, kapan saja bisa diganti, saya juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati, Wabup, dan Sekda karena sudah memberikan saya kepercayaan selama 2 tahun lebih, saya juga berharap agat Dirut PDAM yang baru ini bisa berkomunikasi dengan pegawai yang ada," tuturnya.**(red)

Tidak ada komentar