Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Kader Demokrat Pulau Morotai Merespon Upaya KSP Moeldoko

MOROTAI, KoranMalut.Co.Id - Kader DPC partai Demokrat Pulau Morotai merespon upaya Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko mengkudeta Partai Dem...


MOROTAI, KoranMalut.Co.Id - Kader DPC partai Demokrat Pulau Morotai merespon upaya Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko mengkudeta Partai Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) lewat Peninjauan Kembali (PK).

Mereka ramai-ramai mengancam bakal mengundurkan diri sebagai kader partai. Jika Moeldoko memenangkan PK.

 "Jika partai Demokrat beralih ke Moeldoko, maka kader DPC Demokrat Morotai dan seluruh simpatisannya mundur dari partai Demokrat,"teriak Ketua DPC partai Demokrat Pulau Morotai, Zainal Kharie dan puluhan kader partai lainnya saat jumpa pers dengan sejumlah awak Media, Rabu (5/4/2023).

Zainal anggota DPRD aktif Kabupaten Pulau Morotai ini, bahwa apa yang dilakukan Moeldoko cs membuat elektabilitas AHY semakin tinggi.

Sebagai bentuk kaitannya kepada AHY, dia bersama kader partai lainnya, telah melakukan permohonan perlindungan hukum dan keadilan kepada Ketua Mahkamah Agung (MA) RI melalui Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) Tobelo (Halmahera Utara)

Penyerahan surat permohonan perlindungan hukum tersebut sebagai upaya pengambil alih partai Demokrat oleh KSP Moeldoko yang mengajukan upaya hukum di tiga tingkatan pengadilan yakni Gugatan di PTUN, Banding di PT TUN Jakarta, dan Kasasi di MA setelah SK Penolakan permohonan pengesahan perubahan AD/ART Partai Demokrat oleh Kubu Moeldoko oleh Kemenkumham.

Dikatakan, alasan mendukung AHY sebagai ketua umum partai Demokrat. Karena sah dimata hukum. Bahkan dia optimis Moeldoko cs bakal kembali tumbang, jika bersikeras lakukan PK.

"Moeldoko cs sudah sebanyak 16 kali meribut Demokrat dari ketua umum, tapi tetap kalah terus,"terangnya.**(red).

Tidak ada komentar