TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Ketua DPRD Kabupaten Halmahera Utara (Halut) memberikan apresiasi yang besar terhadap Presiden Direktur (Presdir)...
TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Ketua DPRD Kabupaten Halmahera Utara (Halut) memberikan apresiasi yang besar terhadap Presiden Direktur (Presdir) PT Nusa Halmahera Minerals (PTNHM) Haji Robert Nitiyudo Wachjo yang kembali membeli PT Petrosea untuk mengebor ribuan titik dalam wilayah pertambangan emas di Gosowong. Hal tersebut diutarakan Janlis setelah hari ini diketahui merupakan batas terakhir hasil yang diambil dalam masa new creast.
Ketua DPC Demokrat Kabupaten Halmahera Utara ini menjelaskan, bahwa meski telah habis masa dimana dilakukan pengambilan hasil mineral sejak dibawah new creast sebelumnya, kini kembali akan dilakukan deposit dan hasil mineral masih ada hingga 20 tahun Kedepannya. "Kandungan mineral yang ada setelah dilakukan by desain oleh Haji Robert, masih banyak lagi lewat pengeboran ribuan titik lainnya," ujar Janlis kepada wartawan di Tobelo pada Rabu (01/02/2023).
Janlis menjelaskan atas apa yang dilakukan Presdir PTNHM maka kemudian dilakukan penundaan yang bersifat sementara terhadap sejumlah kegiatan yang kemudian difokuskan untuk melakukan deposit terhadap kandungan mineral yang ada dengan membeli PT Petrosea senilai 2,3 triliun untuk melaksanakan kegiatan pengeboran.
Sebagai DPRD, Janlis menyebutkan, bahwa masyarakat harus tahu bahwa masih banyak kandungan mineral yang tidak akan habis hingga 20 tahun kedepan. "Hal ini menandakan bahwa investasi masih terus berjalan. Dan kami DPRD akan tetap me dukung sehingga masyarakat pun mendapatkan manfaat karena masih terus dilakukan operasi di tambang gosowong. Kami pun akan turut mensosialisasi kepada masyarakat terkait dengan program yang ditunda namun akan diselesaikan kedepan demi untuk kesejahteraan masyarakat di lingkar tambang," jelasnya.**(red)
Tidak ada komentar