Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Pelabuhan Tobelo Terapkan Pelayanan Online Melalui Aplikasi Inaportnet

TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pelabuhan Tobelo siap laksanakan pelayanan secara on line melalui Aplikasi Inaportnet. Hal tersebut di sampaikan ...


TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pelabuhan Tobelo siap laksanakan pelayanan secara on line melalui Aplikasi Inaportnet. Hal tersebut di sampaikan Kepala UPP Kelas II Tobelo, Rusdi Hud, Kamis (06/10/2022).

“Penerapan Inaportnet di pelabuhan saat ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan kapal di pelabuhan agar dapat melayani secara cepat, terpercaya, transparan dan terstandar serta biaya yang minimal,” ujar Rusdi Hud.

Rusdi mengatakan bahwa pelaksanaan Aplikasi Inaportnet di Pelabuhan Tobelo merupakan bentuk kesungguhan dan komitmen Direktorat Jenderal Perhubungan Laut dalam mewujudkan penerapan Inaportnet di Pelabuhan.” Sementara ini, dilaksanakan sosialisasi aplikasi Inaportnet di Hotel Marahai Park, dan mulai di uji coba disalah satu kapal di pelabuhan Tobelo ” katanya.

Menurutnya Aplikasi Inaportnet dapat menjadi metode yang baik dalam mewujudkan pelayanan prima salah satunya dengan mengurangi tatap muka secara langsung dengan pengguna jasa dalam pelayanan artinya dengan duduk di depan komputer pengguna jasa sudah bisa mendapat pelayanan dan dapat terselesaikan, “Saya kira ini salah satu metode yang baik untuk pelayanan prima, tidak ada lagi bernegosiasi dengan tatap muka dan aplikasi ini baru diterapkan di Pelabuhan Ternate dan sekarang di pelabuhan Tobelo.” Imbuhnya.

Lebih lanjut Rusdi menyebutkan sistem Aplikasi Inaportnet merupakan sistem layanan tunggal berbasis internet untuk menjamin pelayanan transportasi kapal dan barang. Inaportnet mengintegrasikan sistem informasi kepelabuhanan dalam melayani kapal dan barang,” Jadi ketika kapal masuk dan berangkat bisa menggunakan aplikasi Inaportnet,” tandasnya**(red).

Tidak ada komentar