Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Ketua TP. PKK Halteng Buka Seminar dan Dialog Interaktif Peringatan HKG - PKK Ke-50

HALTENG, KoranMalut.Co.Id - Salah satu dari rangkaian kegiatan Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK yang Ke -50 Tingkat Provinsi yang d...


HALTENG, KoranMalut.Co.Id - Salah satu dari rangkaian kegiatan Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK yang Ke -50 Tingkat Provinsi yang dipusatkan di Kota Weda, Halmahera Tengah adalah Seminar dan Dialog Interaktif yang dibuka secara resmi oleh Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Halmahera Tengah Ny. Amriah Edi Langkara, SE, bertempat di Aula Hi. Salahuddin Bin Talabuddin, Kantor Bupati, Rabu 27 Juli 2022.

Dialog yang mengusung tema wujudkan kader tangguh demi terciptanya keluarga bahagia disajikan oleh Narasumber Drs. Hairuddin Umaternate, M.Si Koordinator Bidang P2M BNNP Malut dan Nurdewa Safar, S.Pd Direktur LSM Daurmala., Serta turut dihadiri Ketua TP. PKK Provinsi Ny. Hj. Faoniah Hi. Djauhar Kasuba, dan para Ketua dan Ketua I TP. PKK Kabupaten/Kota bersama anggotanya.

Dihadapan peserta seminar, Ketua Ny. Amriah Edi Langkara, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Ketua TP PKK Provinsi serta kepada para Ketua Kabupaten/Kota yang telah berkenan hadir dan dalam keadaan sehat, kuat., masih mendampingi anggotanya mengikuti setiap rangkaian kegiatan Peringatan HKG PKK Ke - 50 Tingkat Provinsi di Kabupaten Halmahera Tengah.

Selaku tuan rumah penyelenggaraan Peringatan HKG PKK Ke - 50 Tingkat Provinsi, Istri orang nomor satu di Pemkab Halteng ini juga mengungkapkan permohonan maafnya, atas keterlambatan dimulainya acara seminar tersebut. "Saya memohon maaf atas keterlambatan acara ini dimulai, ada sesuatu hal berupa tugas dan tanggung jawab yang tidak kalah pentingnya untuk ditunaikan" tutup Ny. Amriah Edi Langkara.**(viko)

Tidak ada komentar