HALUT, KoranMalut.Co.Id - Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Cabang Tobelo menggelar Ibadah Syukur dan Perayaan Dies Natalis ke 72 GMKI, ...
HALUT, KoranMalut.Co.Id - Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia Cabang Tobelo menggelar Ibadah Syukur dan Perayaan Dies Natalis ke 72 GMKI, HUT ke 30 GMKI Cabang Tobelo, Dan HUT ke 2 Pengurus Cabang Perkumpulan Senior (PCPS) Cabang Tobelo yang berlangsung di Ballroom Hotel Marahai Park Tobelo, Senin (14/2/2022).
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekertaris Daerah Halmahera Utara,Drs.E J Papilaya MTP didampingi , Ketua PCPS Cabang Tobelo bersama para senior GMKI, Ketua KNPI Halut ,Para Ketua dan pengurus OKP, serta para Kader GMKI dan Tamu undangan lainnya.
Ibadah Syukur dipimpin oleh Pendeta M Ngongira, S.Th yang dalam khotbahnya mengajak para pemuda serta para senior yang tergabung di dalam GMKI Cabang Tobelo untuk merefleksikan kembali lahirnya gerakan organisasi serta kisah perjalanan ber-GMKI yang menurutnya perlu untuk diingatkan terus kepada seluruh kader GMKI.
Pada kesempatan tersebut Ketua GMKI Cabang Tobelo, Osvaldo Madellu, S.IP dalam pidatonya mengajak seluruh kader dan senior GMKI untuk terus membangun hubungan baik ,serta bersama sama mendukung upaya organisasi dalam memaksimalkan program program kerja.
Sementara Ketua PCPS Tobelo, Pdt.Meiyane Mahura ,S.Th dalam sambutannya mengatakan bahwa
Untuk GMKI dirinya tidak mengenal kata sibuk serta lelah, menurutnya menjalankan apa yang menjadi tujuan berGMKI adalah suatu tanggung jawab yang harus terus untuk dilakukan setiap kader maupun para seniornya.
"Mari kita saling bekerja sama dan saling mendukung sesama kader dan para senior ", Harapnya.
Sekertaris Daerah Halmahera Utara, Drs.E J Papilaya MTP dalam kesempatan tersebut mengajak kader GMKI untuk menjadikan organisasi ini sebagai wadah pembinaan bagi generasi muda, serta memberikan suatu makna dan kontribusi bagi GMKI.
" Kami percaya GMKI akan selalu hidup, dan dengan Dies natalis ini semoga GMKI semakin memberikan cahaya bagi kader kader dan senior juga untuk masyarakat Halmahera Utara ", ucap Sekda.**(red)
Tidak ada komentar