TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Tim Jurnalis Halmahera Utara FC sukses menahan imbang tim SIWO Malut FC dengan skor 2-2 pada laga ketiga di stad...
TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Tim Jurnalis Halmahera Utara FC sukses menahan imbang tim SIWO Malut FC dengan skor 2-2 pada laga ketiga di stadion Gelora Kieraha Ternate, Selasa (14/12/2021).
Hasil imbang itu sudah cukup bagi anak-anak Hibualamo untuk melaju ke babak semi final turnament Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) tahun 2021, karena mereka mengoleksi 5 poin.
Pada pertandingan pertama, anak asuh dari Rusli Mangoda ini berhasil meraih poin besar setelah mengalahkan Jurnalis Halteng FC dengan skor 3-0.
Pada laga kedua Jurnalis Halut FC menahan imbang dengan Jurnalis Haltim FC skor 0-0 dan di laga ketiga Jurnalis Halut FC melawan SIWO PWI Malut dengan hasil drow 0-0.
Jurnalis Halut FC yang berada di grub B, meraih 5 poin sama dengan SIWO PWI Malut hanya saja selisih 1 gol sehingga Jurnalis Halut FC menempati posisi Runner up.
Pelatih Jurnalis Halut FC, Rusli Mangoda mengatakan, dirinya bersama seluruh pemain sangat optimis akan mendapatkan juara dalam turnamen Seksi Wartawan Olahraga (SIWO) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) tahun 2021,
"Dengan kekuatan penuh, kami yakin dapat menjuarai kompetisi ini. kami akan berupaya sekuat tenaga untuk memenangkan laga semi final melawan Jurnalis Halsel FC", Kata Rusli Mangoda, Selasa (14/12/2021).
Mantan Kasat Reskrim Polres Halut dan Wakapolres Halsel ini berharap dalam laga tersebut, semua pemain dalam keadaan fit agar dapat bermain dengan baik dan dapat menjadi juara dalam kompetisi tersebut. "Kami berharap agar saat laga nanti, semua pemain dalam keadaan sehat dan fit. Mudah-mudahan kita dapat menang dan menjadi juara", pungkasnya.
Untuk diketahui, pada babak semi final yang dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 15 Desember 2021, Jurnalis Halut FC VS Jurnalis Halsel FC, sementara SIWO PWI Malut VS Jurnalis Halbar FC, sedangkan laga final di Hari Kamis 16 Desember 2021.**(gf).
Tidak ada komentar