TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Kepala satuan Satpol PP Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Muhammad Kacoa, Senin dini hari pukul 00.30 wit tiba di...
TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Kepala satuan Satpol PP Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Muhammad Kacoa, Senin dini hari pukul 00.30 wit tiba di Tempat kejadian peristiwa kebakaran rumah milik Wahid dan Ani warga Desa Togoliua Kecamatan Tobelo Barat. Kasatpol PP memimpin lansung pasukan Damkar untuk pemadaman api.
Pasalnya Kebakaran hebat yang terjadi di desa Togoliua, Kecamatan Tobelo Kabupaten Halut. Minggu (31/10) sekitar pukul 22.30 wit. Kurang dari satu jam rumah milik keluarga Wahid Kuna, dan Ani ludes di lahap si jago merah. Berkat pasukan Damkar dibawa komando Muhammad Kacoa mampu
Menjinakkan sijago merah. Akibat dari kebakaran yang belum diketahui penyebabnya ini, kedua keluarga tersebut dilaporkan mengalami kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Kepala Desa (Kades) Togoliua, Kecamatan Tobelo Barat, Sunarto Hamam dikonfirmasi wartawan membenarkan kebakaran tersebut.
Kades mengatakan, warga saat ini membantu memadamkan api dengan alat seadanya,"Untuk mencega agar api tidak merambat ke rumah warga lainnya, bersama warga kami membantu memadamkan api, kemudian tak berselang lama, Pasukan Damkar Satpol PP tiba dan mampu memadamkan api," kata Kades Sunarto Hamam.
Sementara Kasatpol PP Muhammad Kacoa mengatakan, dirinya lansung memimpin pasukan Satpol PP bagian pemadam kebakaran turun ke TKP dan mampu mengatasi kebakaran yang telah menghanguskan dua rumah warga setempat, sehingga tidak menjalar ke rumah warga lainnya," Saya bersama pasukan Damkar turun tepat waktu untuk memadamkan api sebelum api kebakaran itu, merembet ke rumah warga lainnya," Akhirinya.**(red).
Tidak ada komentar