TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Camat Tobelo Tengah Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Rianny Tonoro,Jumat (08/10/2021) resmi melantik Tiga pejaba...
TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Camat Tobelo Tengah Kabupaten Halmahera Utara (Halut) Rianny Tonoro,Jumat (08/10/2021) resmi melantik Tiga pejabat Kepala Desa, bertempat di Kantor Camat Tobelo Tengah.
Ketiga Pejabat Kepala Desa yang dilantik diantaranya, Desa Pitu, Desa Wosia dan Desa Upa sesuai amanah yang diberikan dalam surat keputusan Bupati Halmahera Utara dengan Nomor: 141/15.3/HU/2021 dan Nomor:141/160/HU//2021 tentang pemberhentian dan pengangkatan penjabat Kepala Desa dalam daerah Kabupaten Halmahera Utara.
Camat Tobelo Tengah Rianny Tonoro,dalam sambutannya menyampaikan, pejabat Kepala Desa dan anggota BPD yang dilantik hari ini bukanlah sekedar melengkapi struktur organisasi Pemdes semata, tetapi ada hal yang lebih penting perlu dilihat,yaitu tugas pejabat Kepala Desa dan BPD memiliki eksistensi dan peran yang strategi.
"Sebagai pemimpin di Desa harus mampu memenets seluruh penyelenggara pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kemasyarakatan". Ujar Rianny
Rianny menjelaskan, salah satu tanggungjawab pejabat kepala desa adalah merangkul semoa komponen yang ada termasuk perangkat desa bersama masyarakat agar dapat saling membantu bahu membahu dalam mensukseskan program pembangunan di Desa, serta mempersiapkan pemilihan Kepala Desa yang akan dilaksanakan pada tanggal 25 Oktober 2021.
" Tugas BPD adalah menggali, menampung, mengelola dan menyalurkan aspirasi masyarakat memyelenggarakan musyawarah Desa". Jelas Rianny
Selain itu, lanjut Rianny juga mengatakan, pelantikan Kepala Desa yang hari ini dilaksanakan menimbang mengingat berbagai macam hal diantaranya mengisi kekosongan Kades yang sebelumnya dijabat oleh Tomy Mozes Kades Wosia, James Bicoli Kades Pitu dan Nomensen Manik Kades Upa telah mengakhiri masa jabatannya pada tanggal 30 September 2021.
"Atas nama pribadi dan masyarakat Pemerintaj Kecamatan dan Pemkab saya ucapkan banyak terimahkasih serta penghargaan yang setinggi tingginya kepada para Kades yang sudah masuk purna bhakti atas jabatan dan pengabdiannya selama memimpin di Desa Masing-masing". Ucapnya
Rianny juga mengingatkan kepada pejabat Kepala Desa yang baru dilantik agar melakukan koordinasi dan komunikasi yang baik disemua elemen masyarakat sekaligus membawa perubahan serta pertumbuhan ekonomi yang signifikan.
" Pahami dan lakukan dengan sungguh-sungguh kewenangan yang dimiliki untuk dilaksanakan pada setiap program di Desa, sehingga tercipta keadilan bagu para pelaku pembangunan di Desa". Harapnya
Rianny juga mengingatkan kepada Pejabat Kades, bekerjalah dengan sepenuh hati jangan bekerja separuh hati, belerjalah secara maksimal dan layaniasyarakat dengan tulus hati walupun jabatan yang diemban hanya sementara.
"Sekali lagi saya ingatkan kepada pejabat kades dan BPB harus mampu merangkul seluruh elemen masyarakat sebagai potensi besar pembangunan agar mampu menumbuhkan semangat membangun desa demi seluruh lapisan masyarakat. Selain itu, harus mampu berkoordinasi dan bersinergi". Imbuhnya
Lanjut Rianny, sebagai pejabat kades tidak boleh resah terhadap keluhan atau pertanyaan warga masyarakat mengenai penyelenggara pemdes.
" saya berkeyakinan hal kecil ini jika kita lakukan dengan sungguh-sungguh,maka, kita akan membangun kepercayaan masyarakat dengan baik". Harapnya
Perlu diketahuu, ketiaga Pj kades yang filantik diantaranya, Pj Kades pitu Yobman Hingaro, pjb Kades Wosia Yansen Leaua dan Pjb Kades Upa Leni Kalubota anggota BPD hasil PAW Desa tanjung niara.**(gf).
Tidak ada komentar