SOFIFI, KoranMalut.Co.Id - Prosesi Pelantikan Bupati dan wakil Bupati terpilih kabupaten Kepulauan Sula oleh Gubernur Maluku Utara, Abdul Ga...
SOFIFI, KoranMalut.Co.Id - Prosesi Pelantikan Bupati dan wakil Bupati terpilih kabupaten Kepulauan Sula oleh Gubernur Maluku Utara, Abdul Gani Kasuba (AGK), resmi melantik Fifian Adeningsi Mus dan M. Saleh Marasabessy sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Sula, pada hari Jumat (4/6/21). Pelantikan Fifian-Saleh dilakukan di Aula Kantor Gubernur Malut di Kota Sofifi.
Bupati dan wakil Bupati Fifian-Saleh yang diusung lima partai politik dalam Pilkada 2020 lalu dilantik berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.82-1202 Tahun 2021 tentang Perubahan Kedua atas Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.82-381 Tahun 2021 tentang Pengesahan Pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Hasil Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Kota Provinsi Maluku Utara.
Pelantikan ini merupakan yang ketujuh dari rangkaian pelantikan kepala daerah hasil pemilihan pemilihan serentak tahun 2020 di Provinsi Maluku Utara.
Fifian sendiri mencatat sejarah sebagai perempuan pertama yang menjadi bupati di Provinsi Maluku Utara. Tak hanya itu, Fifian juga mengungguli dua petahana dalam Pilkada lalu, yakni mantan Bupati Hendrata Thes dan mantan Wabup Zulfahri Abdullah.
Gubernur dalam sambutannya mengingatkan kepada Bupati dan Wakil Bupati agar menyudahi perbedaan selama Pilkada. Sebab keduanya saat ini milik semua masyarakat Kepulauan Sula.
"Kini saatnya Bupati dan Wakil Bupati terpilih menepati janji kampanye yang lalu dan melanjutkan pemerintahan yang lebih baik," Beber Gubernur.
Gubernur Abdul Gani Kasuba berharap Sula kembali tenang, aman, dan damai, serta tidak ada hal-hal lain kecuali rasa mencintai membangun Sula yang sudah mulai terlihat pembangunannya.
"Mari kita bergandeng tangan, masih banyak yang harus kita kerjakan untuk rakyat Sula yang kita cintai," ungkapnya
Turut hadir dalam pelantikan ini Forkopimda Provinsi Maluku Utara, Ketua DPRD Malut Kuntu Daud, Sekprov Malut Samsuddin A Kadir, Anggota DPR RI Alien Mus, Bupati Pulau Taliabu Aliong Mus, Wakil Wali Kota Tikep Muhammad Sinen, serta keluarga dan pendukung Fifian-Saleh.,tutupnya.**(red/tim)
Tidak ada komentar