TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) melalui Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) telah m...
TOBELO, KoranMalut.Co.Id - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Halmahera Utara (Halut) melalui Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) telah mencairkan sebulan dana Penghasilan Tetap (Siltap) Pemerintah Desa (Pemdes).
Kepala BKAD Halut, Mahmud Lasidji mengatakan, pencairan Siltap sudah disalurkan untuk bulan Oktober yang dilakukan berdasarkan dengan rekomendasi pencairan dari DPMD."Sudah cair untuk satu bulan di bulan Oktober," jelasnya, Senin (07/12).
Selain itu, lanjut Mahmud, untuk pencairan November dan Desember akan dilakukan dalam waktu dekat. "Kita akan segera mencairkan sisanya dalam waktu berikut. Pencairan bulan Oktober dicairkan Siltap sebesar Rp 4 Milyar," tutupnya.**(red/km).
Tidak ada komentar