Grid

GRID_STYLE

Breaking News

latest

Polres Halut Gelar Sosialisasi Keselamatan Kie Raha 2020

TOBELO. KoranMalut.Co.Id - Lagi, Sat Lantas Polres Kabupaten Halmahera Utara (Halut). Senin (13/04/2020) kembali menggelar sosialisasi te...

TOBELO. KoranMalut.Co.Id - Lagi, Sat Lantas Polres Kabupaten Halmahera Utara (Halut). Senin (13/04/2020) kembali menggelar sosialisasi terkait dengan Operasi Kepolisian "Keselamatan Kie Raha 2020". Mulai dari tanggal 06 sampai tanggal 19 April 2020.

Kegiatan ini dilaksanakan diantaranya, pangkalan Mobil Penumpang Tobelo-Sofifi,Pangkalan Tobelo-Galela dan tempat2 keramaian lainnya. Dalam kegiatan ini Sat Lantas Polres Halut menyampaikan ada beberapa hal penting,diantaranya Tertib berlalu lintas,gunakan masker pada waktu keluar rumah,jangan mudik dan jaga jarak.

Kasatlantas Polres Halut AKP Safrudin mengatakan,kegiatan ini dilakukan melalui operasi lalulintas, dalam rangka untuk membantu Pemerintah untuk mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah Halmahera Utara. "Kegiatan ini bertujuan untuk bantu Pemerintah untuk mencegah Covid-19 khususnya di Halut". Ujarnya

Safrudin memintah,agar warga masyarakat sementara ini jangan dulu mudik,karena,Virus Corona ini adalah penyakit yang paling berbahaya dan mematikan kepada siapa saja. "Maka dengan ini saya minghimbau agar supaya kita samua aman agar sementara ini berdiam diri dulu dalam rumah". Ucap Safrudin

Selain itu, Ia juga meminta kepada warga masyarakat agar tertib berlalu lintas demi keselamatan,selain itu juga,warga harus waspada terhadap Virus Corona. "Saya meminta bagi yang tidak ada kepentingan maka sebaiknya tidak perlu keluar. Namun,kalau saja ada keepentingan diluar yang sangat penting maka jangan lupa memakai masker dan selalu jaga jarak dari tempat keramaian". **(red/gf)