TERNATE, KoranMalut.Co.Id - Dewan pengurus daerah (DPD) asosiasi pengembang, real estate ondonesia (REI) maluku utara (malut) melaksanakan...
Ketua terpilih DPD REI MALUT, Halim Amrudani kepada media ini usai melaksanakan pelantikan pengurus DPD malut menyampaikan bahwa "saya punya komitmen untuk melanjutkan pembangunan program subsidi satu juta rumah di malut".
Lanjut halim mengatakan, Dalam waktu dekat pihaknya, akan melakukan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) dengan beberapa bank dalam rangka mamantapkan subsidi perumahan yang telah di canangkan pemerintah Jokowi-JK di pada 5 tahun silam.
" Sebelumnya kami banyak bekerjasama dengan bank BTN namun sementara kami juga jalin kerjasama dengan bank penyalur kredit subsidi seperti BNI, mandiri, dan BRI," sebut Halim.
Halim menyatakan, dalam kepengurusannya, DPD REI Malut dalam kurun waktu 2019 sampai dengan 2020 menargetkan 3000 Unit pembangunan perumahan supsidi di malut. Untuk di Malut, teman-teman developer sudah membangun kurang-lebih 13000 unit di beberapa kabupaten/Kota yang tersebar di ternate, halmahera barat (halbar), morotai, halmahera timur (halut), dan halmahera selatan (halsel)".
Halim menambahkan, pihaknya akan terus berupaya terhadap beberapa Kabupaten/Kota yang belum di singgahi Program subsidi perumahan, seperti Kepulauan Sula dan Taliabu.
" Dibawah kepengurusan yang baru ini, kami akan berusaha untuk mengkomunikasikan hal tersebut kebeberapa Pemda yang belum kami masuki,"katanya.
Pihaknya berharap kepada Pemerintah Daerah agar dapat mempermudah pengurusan Izin Pembangunan Perumahan Subsidi di tiap Kabupaten/Kota, agar program yang telah di canangkan dapat berjalan mulus.**(hana)