TERNATE, KoranMalut.Co.Id - Pemerintah kecamatan Kayoa induk bersama Kepolisian dan Satgas TNI Kayoa melakukan patroli ketupat menjelang H...
Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan di dua desa yakni desa Guruapin dan desa Bajo kecamatan Kayoa induk.
Karena mengingat sering terjadinya konflik di dua desa ini saat menjelang Hari Raya, maka diadakan patroli keamanan.
Camat kayoa Muhammad Fajri Sos. MM saat ditemui wartawan Koranmalut.Co.Id , beliau mengatakan, "Kami pemerintah kecamatan Kayoa dan TNI Polri dalam rangka membangun kemitraan yang baik agar suasana kondusifitas menjelang dan sesudah pelaksanaan shalat Id itu senantiasa berada pada kondisi yang aman dan nyaman serta tentram". ungkapnya
kegiatan patroli ketupat yang di lakukan oleh muspika serta dengan satgas pada malam hari ini (04/06/19) adalah kelanjutan dari kegiatan sebelumnya beserta dengan unsur pemuka masyarakat, pemuka agama dan pemuka adat di wilayah kecamatan Kayoa.
Pemerintah kecamatan kayoa induk juga berharap agar masyarakat kayoa khususnya masyarakat desa guruapin dan bajo bisa aman dari barang haram.
"Kegiatan patroli ini juga dalam rangka menjaga keadaan kampung ini biar bisa aman dari barang yng berkaitan dengan minuman keras dan sebagainya". Ungkap Camat Kayoa
Kemudian dari pada itu, Danpos TNI Kec. Kayoa juga angkat bicara soal kegiatan patroli ini, beliau merasa senang bisa terlibat dalam kegiatan patroli ini.
"Kami walaupun baru melaksanakan tugas selama satu minggu di kecamatan Kayoa, kami mengapresiasi baik kepada pak kapolsek dan pak camat dalam melibatkan kami untuk mengikuti kegiatan patroli ini". Ujar Danpos kayoa Letda Darno
Sambungnya, "Tugas kita di Kayoa ini bukan untuk menakuti masyarakat tapi kita merangkul masyarakat untuk bagaimana kedepan kita membangun kayoa ini, Sehingga keamanan dan ketertiban masyarakat dapat terjaga dari segala kegiatan kriminal yang ada disini". Tegasnya.**(Hbd)